Mahendra Siregar Sebut Agus Marto Berintegritas Kuat dan Profesional

Jakarta - Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Mahendra Siregar mengagumi kepemimpinan Agus Martowardojo saat memimpin Kementerian Keuangan selama kurang lebih 3 tahun. Ia menilai, Agus adalah sosok teladan yang patut untuk ditiru dan dibanggakan.

"Beliau orang yang punya integritas yang kuat, profesional yang sangat kuat dan disiplin yang luar biasa, saya pikir menjadi keteladanan tokoh pemimpin yang perlu kita banggakan dan kita tiru," ujarnya di Gedung Djuanda Kemenkeu, Jalan Wahidin Raya, Jakarta Pusat, Senin (22/4/2013).


Salah satu contoh perubahan yang telah dibawa Agus adalah dalam hal kecepatan bekerja dan disiplin.


"Pola kerja, ini aja contoh, kemarin pagi dari luar negeri lalu rapat siangnya terus siang begini sudah bersih mejanya dalam hitungan jam. Jadi itu hal-hal yang luar biasa," jelasnya.


"Hari ini untuk terakhir kalinya beliau datang dengan menggunakan mobil menteri nanti pulang sudah tidak lagi, jadi saya itu yang belum pernah saya lihat sebelumnya," sambungnya.


Pola kerja demikian pun, menurutnya telah tertular kepada seluruh unsur Kemenkeu secara keseluruhan. "Apa yang dipunyai beliau itu coba digali dan ditularkan kepada jajaran Kemenkeu dengan juga menggali nilai-nilai Kemenkeu," jawabnya.


Ia berharap, Bank Indonesia (BI) kedepan juga merasakan hal yang sama. "Kita harap ini akan terus berlanjut dan diperkuat sekalipun sudah pindah ke tempat yang baru," katanya.


(hen/hen)