Ini Strategi Kubu Prabowo-Hatta Kurangi Anggaran Subsidi BBM Dalam 3 Tahun

Jakarta -Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden Prabowo-Hatta berencana akan mengurangi 2/3 anggaran subsidi BBM dalam 3 tahun, yang saat ini mencapai Rp 400 triliun lebih.

Tim Sukses Prabowo-Hatta, Sandiaga Uno mengungkapkan, pengurangan anggara subsidi BBM tersebut artinya sama dengan menaikkan harga BBM.


"Itu artinya Pak Prabowo-Hatta akan menaikkan harga BBM subsidi jika nanti dipilih menjadi presiden-wakil presiden," kata Sandiaga kepada detikFinance, akhir pekan ini.


Ia menuturkan, kenaikkan harga BBM subsidi tersebut tidak sekaligus, namun secara bertahap dalam 3 tahun.


"Tentu naiknya bertahap tidak sekaligus selama 3 tahun mengingat beban subsidi yang ditanggung negara ini sudah sangat besar dan sangat mendesak untuk dikurangi," ucapnya.


Sandiaga menambahkan, dalam 3 tahun tersebut, secara bertahap kenaikkan harga BBM akan mencapai 50% dari harga BBM saat ini Rp 6.500 per liter untuk harga premium atau Rp 5.500 per liter untuk BBM solar.


"Naiknya 50% bertahap selama 3 tahun dari harga BBM sekarang ini," tutupnya.Next


(rrd/hen)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!