Mau Punya Penghasilan Jutaan Rupiah dari Jamur? Ini Caranya

Karawang -Berbudidaya jamur tiram bisa menjadi penghasilan tambahan bagi yang menekuninya. Dari budidaya jamur, seorang petani bisa menghasilkan pendapatan jutaan rupiah per hari asalkan mengelola dalam jumlah besar.

Ketua Kelompok Tani Jamur Desa Sukaluyu, Kabupaten Karawang Rahmat Saekhu‎ menjelaskan secara runut tata cara membudidayakan jamur tiram putih.


Pertama, harus disiapkan bahan baku yaitu bubuk kayu, ‎tepung jagung atau dedak, sekam dan kapur. Bahan baku ini untuk pembuatan media tumbuh atau media tanam (bag log) jamur. Modal untuk membuat 1 bag log hanya Rp 4.000.


"Bahan-bahan ini kemudian dikukus 12 jam untuk sterilisasi. Jadi jamur yang tumbuh nantinya bebas bakteri dan kuman," kata Rahmat kepada detikFinance di Karawang, Jawa Barat, Selasa (17/3/2015).


Setelah dikukus, bahan-bahan tadi lalu dicampur merata, kemudian dimasukkan ke dalam kantung plastik yang tertutup rapat dengan beberapa pori.


"Kalau sudah dimasukkan begini namanya 'bag log'. Satu bag log ini bisa dipanen habis sampai 4 bulan," jelasnya.


Bag log merupakan wadah plastik berisi campuran bahan sebagai media tanam jamur. Bag log harus ditutup rapat namun dengan sedikit pori sebagai tempat masuknya air. Bagian ujung bag log, harus ditutup dengan pipa plastik sejanis corong yang nantinya akan berfungsi sebagai tempat tumbuhnya jamur.Next


(dna/hen)

Redaksi: redaksi[at]detikfinance.com

Informasi pemasangan iklan

hubungi : sales[at]detik.com