Jelang Natal Harga Tomat dan Cabai Melambung, Gita: Kita Akan Impor

Serang -Menteri Perdagangan Gita Wirjawan baru saja melakukan inspeksi harga pangan di Serang, Banten. Gita menyambangi Pasar Induk Rau sebelum menghadiri acara pengukuhan pengurus Barisan Indonesia (Barindo), ormas yang dipimpinnya.

"Saya tadi pagi sempat inspeksi harga dulu ke pasar Rau," ujarnya singkat usai acara pengukuhan di salah satu rumah makan di Kota Serang, Minggu (22/12/2013).


Dalam inspeksinya, Gita menemukan kenaikan harga menjelang libur natal dan tahun baru ini.


"Ya ada kenaikan. Tomat, cabai merah, dan cabai keriting sedikit naik harganya," imbuhnya.


Kenaikan harga ini, menurut Gita disebabkan oleh pasokan yang menurun dari para petani. "Karena cuaca hujan terus menerus sehingga panen agak terganggu. Kita sudah antisipasi pasokannya kalau memang dari dalam negeri sendiri masih kurang, kita impor dari negara-negara Asia sekitar kita," paparnya.


(dru/dru)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!