Bos KAI Ingin Ada Kloningan Jonan Di Semua BUMN

Jakarta -Sudah hampir 5 bulan Ignasius Jonan melepas jabatan Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (KAI) untuk menjadi Menteri Perhubungan. Penerus Jonan, Edi Sukmoro mengaku sulit mempertahankan gaya kepemimpinan Jonan di KAI.

Di depan Jonan, pegawai PT KAI, dan juga beberapa jajaran Guru Besar Universitas Indonesia saat acara peluncuran buku KAI Recipe, Edi curhat tak banyak orang mengenalnya sebagai penganti Jonan jadi Bos KAI.


"Saya adalah penerusnya. Saya yakin lebih dari 50% tak ada yang mengenal saya, tapi yang penting para penumpang kereta semua bahagia, itu yang saya pertahankan," kata Edi disambut tepuk tangan dan tawa hadirin di kampus UI, Salemba, Jakarta, Selasa (17/3/2015).


Edi mengatakan, sosok Jonan tak tergantikan di KAI, bahkan ia mengaku sulit menerjemahkan gaya kepemimpinan Jonan saat menjabat sebagai orang nomor satu di BUMN operator kereta api tersebut.


"Pak Jonan ini mungkin sulit untuk saya terjemahkan, tapi Pak Jonan di atas rata-rata orang. Persoalan saat saya harus gantikan, mampukah saya gantikan. Saya pertahankan saja sudah setengah mati, apalagi melampaui. Tapi dari direksi dan pegawai sekarang‎ didikan (Jonan) sangat mantap. Saya percaya ini bisa dilampaui," pujinya.


Terkait dengan peluncuran buku mengenai perjalanan dan transformasi PT KAI di bawah kepemimpinan Jonan, Edi juga menyiratkan pujian kembali untuk sang pendahulunya. Dia berharap buku ini laris dan bisa menginspirasi semua orang.


"Yang paling penting, mudah-mudahan buku ini dibaca. Dia harus dikloning ke orang lain, muncul dan memajukan semua BUMN yang jumlahnya lebih dari 140," tuturnya.


(zul/ang)

Redaksi: redaksi[at]detikfinance.com

Informasi pemasangan iklan

hubungi : sales[at]detik.com