PLN Akan Ekspor Listrik dari Kalimantan Utara Ke Sabah Malaysia

Jakarta - PT PLN (Persero) saat ini sedang menjajaki kerjasama dengan Sabah Electricity Sdn Bhd (PLN Sabah-Malaysia) untuk mengekspor listrik dari Kalimantan Utara ke Sabah.

"Ini bukan pembicaraan mengenai ekspor, baru pembicaraan antara PLN dengan PLN Sabah Malaysia untuk mengkaji dan studi bersama interkoneksi (listrik) dengan Sabah," ucap Direktur Utama PLN Nur Pamudji ditemui di Kantor PLN Pusat, Jakarta, Jumat (19/7/2013).


Tetapi rencana ini, kata Nur, bukan sekedar wacana lagi, tetap sudah ada melangkah ke arah interkoneksi. "Tapi ini sudah bukan wacana lagi, kami (PLN) juga telah mengirim insinyur ke Sabar Eletricity Sdn Bhd untuk interkoneksi jaringan listrik ini," ucap Nur.


Nur mengatakan, apabila sudah terinterkoneksi jaringan listrik Kalimantan Utara ke Sabah, maka PLN bisa memasok listrik ke negeri jiran tersebut. "Ya pasti ekspor, skenarionya kita ekspor," ucapnya.


Interkoneksi jaringan listrik dengan Sabah ini akan menguntungkan kedua belah pihak. "Interkoneksi ini menguntungkan, saat ini kan di Kalimantan Utara kebutuhan listriknya masih kecil, nah kalau sudah meningkat kebutuhannya listriknya tidak pakai diesel lagi, kita akan pakai gas (PLTGU) ," ucapnya.


"Sementara di Sabah kan kebutuhan listriknya besar, konsumsinya saat ini sudah 800 MW dan kedepannya akan lebih besar, jika terinterkoneksi listriknya maka elektrifikasi listrik di Kalimantan Utara otomatis juga akan naik menjadi lebih besar," kata Nur.


(rrd/dnl)