Chatib mengatakan, pelantikan ini merupakan hadiah bagi proses penantian yang sudah lama dilakukan. Melalui Keputusan Presiden (Keppres) yang dikeluarkan tadi pagi, sore ini langsung dilakukan pelantikan.
"Saya tahu, bagi sebagian saudara mungkin proses penantian, seperti Pak Robert (Dirjen Pengelolaan Utang) ini lebih dari 1 tahun. Juga hampir saya katakan, sudah praktis melakukan pekerjaan pejabat eselon I dari beberapa bulan lalu. Seperti Pak Askolani (Dirjen Anggaran), Pak Budiarso (Dirjen Perbendaharaan)," ungkap Chatib dalam pidatonya, di Gedung Djuanda, Kemenkeu, Jakarta, Rabu (27/11/2013).
Berikut daftar lengkap pejabat eselon I Kemenkeu yang dilantik:
- Askolani - Dirjen Anggaran
- Robert Pakpahan - Dirjen Pengelolaan Utang
- Budiarso Teguh Widodo - Dirjen Perimbangan Keuangan - sebelumnya Plt Dirjen Perbendaharaan
- Marwanto Harjowiryono - Dirjen Perbendaharaan - sebelumnya Dirjen Perimbangan Keuangan
Selain itu, ada juga 3 orang staf ahli pendamping Chatib Basri yang dilantik. Mereka adalah:
- Isa Rahmawarta - Staf ahli bidang kebijakan dan regulasi jasa keuangan
- Andi Hadiyanto - Staf ahli bidang makro ekonomi dan keuangan internasional
- Purwiyanto - Staf ahli bidang pengeluaran negara.
"Buat saya secara pribadi, ini adalah hari besar karena ada 7 orang eselon I dari Kemenkeu yang dilantik hari ini. Ini adalah event yang luar biasa dalam pelantikan," ungkap Chatib. (mkl/dnl)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!