Investor Asing Jual Bersih Rp 680 Miliar, IHSG Stagnan

Jakarta -Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berakhir stagnan setelah sempat menguat di awal perdagangan. Aksi jual bersih investor asing membuat IHSG hanya naik tipis 3 poin.

Sementara nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) ditutup menguat di posisi Rp 13.162 per dolar AS dibandingkan posisi pada penutupan perdagangan kemarin di Rp 13.240 per dolar AS.


Membuka perdagangan pagi tadi, IHSG menguat 17,56 poin atau 0,3% ke level 5.452,83. IHSG bergerak searah dengan Wall Street dan bursa regional.


Indeks sempat naik cukup tinggi di awal perdagangan, sampai ke level 5.464,016. Indeks bertahan positif meski tekanan jual asing masih terus berlanjut.


Pada penutupan perdagangan Sesi I, IHSG naik tipis 1,559 poin (0,03%) ke level 5.436,830. Aksi jual investor asing menghambat laju IHSG.


Bank Indonesia (BI) memutuskan mempertahankan suku bunga acuan atau BI Rate di 7,5%. Langkah bank sentral ini sudah diprediksi pelaku pasar sebelumnya.


Menutup perdagangan, Selasa (17/3/2015, IHSG naik tipis 3,882 poin (0,07%) ke level 5.439,153. Sementara Indeks LQ45 berkurang 0,531 poin (0,06%) ke level 944,989.Next


(ang/hds)

Redaksi: redaksi[at]detikfinance.com

Informasi pemasangan iklan

hubungi : sales[at]detik.com