Menabung Pakai HP, Sinyal Hanya '1 Setrip' Bisa Transaksi

Medan -Program Laku Pandai (Layanan Keuangan Tanpa Kantor dalam Rangka Keuangan Inklusif), atau dikenal dengan istilah branchless banking tengah dilakukan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan 4 bank.

Menggunakan sarana telepon genggam (handphone/HP), masyarakat di daerah-daerah yang belum terjamah perbankan, bisa menabung.


Deputy President Director PT Bank BTPN Tbk, Djemi Suhendra mengatakan, program atau layanan Laku Pandai bisa dilakukan dengan menggunakan HP apa pun, dan semurah apa pun.


"Layanan ini bisa bekerja dengan HP termurah sekali pun. Soal masalah sinyal, program ini bisa berjalan dengan hanya 1 sinyal di HP. Jadi ini memang ditujukan untuk masyarakat yang belum terjamah layanan perbankan," jelas Djemi di Hotel JW Marriott, Medan, Minggu malam (29/3/2015).


Memang, layanan ini dilakukan dengan sistem seperti pesan singkat atau SMS. Nanti ada kode yang dituju, dan setelah itu keluar menu pilihan untuk melakukan transaksi perbankan, dengan memasukkan kode PIN yang diberikan bank. Nasabah bisa melakukan transaksi menabung atau tarik tunai lewat agen-agen yang ditunjuk oleh bank yang bersangkutan.


Kenapa dipilih dengan sarana HP? Karena populasi HP di Indonesia sangat besar, dan menjangkau hingga ke daerah-daerah terpencil. Situasi ini dimanfaatkan oleh perbankan.


Djemi mengatakan, bagi BTPN, program ini memang tidak akan langsung memberikan untung. "Jadi untungnya itu kami perkirakan baru di tahun kelima. Karena kami harus investasi besar untuk IT dan orang," jelas Djemi.Next


(dnl/ang)

Redaksi: redaksi[at]detikfinance.com

Informasi pemasangan iklan

hubungi : sales[at]detik.com