3 Emiten Keroyokan Listing di Pasar Modal Hari ini

Jakarta - Bursa Efek Indonesia (BEI) akan kedatangan tiga tamu yang mencatatkan saham perdananya pagi ini. Ketiga tamu itu adalah PT Victoria Investama Tbk, PT Multipolar Technology Tbk, dan PT Bank Mestika Dharma Tbk.

Demikian hal itu terungkap dalam dari situs resmi BEI yang dikutip detikFinance, Senin (8/7/2013).


Victoria Investama akan melepas 1,2 miliar saham dengan harga penawaran Rp 125 per saham dan diperkirakan bisa meraup dana segar Rp 150 miliar. Saham Victoria Investama akan dicatatkan pada Papan Utama BEI sebagai emiten ke-19 di tahun 2013 dengan kode VICO.


Sementara Multipolar Technology akan melepas 375 juta lembar saham di harga penawaran Rp 480 per saham dan akan mengantongi dana Rp 180 miliar. Saham Multipolar Technology akan dicatatkan pada Papan Utama BEI sebagai emiten ke-20 di tahun 2013 dengan kode MLPT.


Sedangkan yang terakhir, Bank Mestika Dharma akan melepas 430 juta lembar saham dengan harga Rp 1.380 per saham dengan target perolehan dana Rp 593,4 miliar. Saham Bank Mestika Dharma akan dicatatkan pada Papan Utama BEI sebagai emiten ke-21 di tahun 2013 dengan kode BBMD.


(ang/ang)