Dahlan Ingin Naik First Class Garuda Tapi Takut 'Diomongin' Orang

Jakarta - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan ingin sekali mencoba layanan kelas satu alias first class di pesawat Boeing 777-300ER PT Garuda Indonesia Airlines Tbk (GIAA). Tapi Dahlan masih ragu karena takut jadi bahan omongan masyarakat.

"Saya ingin sekali naik first class, cuma aku ini kan menteri, nanti dikatain orang kok naik first class. Dulu sih sebelum jadi menteri saya sukanya naik first class," kata Dahlan di kantor Menko Perekonomian, Jalan Lapangan Banteng, Jakarta, Selasa (13/8/2013).


Dahlan yang baru saja pulang dari tanah suci itu mengaku pergi umrah memakai pesawat Garuda yang sama, tapi kelas bisnis bukan kelas satu. Memangnya kalau menteri tidak boleh kelas satu?


"Ya tahu diri lah. Tapi aku pengen banget," ujarnya.


Seperti diketahui, Dahlan berlebaran di tanah suci Mekkah bersama keluarganya sambil umroh. Dahlan juga sempat memanfaatkan waktunya di Arab Saudi untuk bekerja dan melihat-lihat proyek yang dikerjakan BUMN di Arab Saudi.


Tak hanya itu saja, ia juga bertemu dengan Presiden IDB, Dr Ahmed Mohammed Ali dan pimpinan IDB divisi Asia Selatan dan Tenggara Dr Ahmed Saleh Hariri. Bahkan Dahlan pun bertemu pemilik perusahaan Binladin Group.


(ang/hen)