Sempat Molor, Pertamina Pasang Alat Pengendali BBM Subsidi Akhir Agustus

Jakarta - Setelah sempat beberapa kali menunda, PT Pertamina (Persero) akan memulai melakukan pemasangan alat pengendali konsumsi BBM subsidi atau Radio Frequency Identification (RFID) di seluruh SPBU Jabodetabek pada akhir Agustus ini. Rencananya, untuk tahap awal akan dipasang pada 247 SPBU di DKI.

"Memang kami sudah komit untuk pasang RFID tapi memang molor di awal. Tapi nanti tahap pertama kita pasang di DKI target Agustus ini, ada 247 SPBU di DKI akan terpasang dengan kelengkapan RFID," kata Direktur Utama Pertamina Karen Agustiawan saat acara Peresmian SPBU Pertamina, di Dago, Bandung, Jawa Barat, Jumat (16/8/2013).


Ia menjelaskan, pemasangan alat pengendali konsumsi BBM subsidi tersebut akan dipasang di mobil-mobil dinas pemerintahan.


"Bertahap diawali di mobil-mobil dinas pemerintah kemudian baru di mobil masyarakat," ujarnya.


Karen menambahkan, selain di DKI Jakarta akan berlanjut ke Kalimantan, Lampung, Jawa Barat, dan daerah-daerah yang memiliki potensi 'penyelewengan' penggunaan BBM bersubsidi yang cukup besar. Targetnya, di pertengahan tahun 2014 seluruh SPBU di Indonesia sudah terpasang RFID.


"Pertengahan 2014 targetnya akan selesai semua," kata Karen.


(hen/hen)