Mirza Adityaswara dan Anton Gunawan Jadi Calon Deputi Gubernur Senior BI

Jakarta - Kepala Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) yang juga mantan Kepala Ekonom Bank Mandiri Mirza Adityaswara ditunjuk oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) untuk mengikuti proses pemilihan Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia (BI) di DPR.

Mirza akan bersaing dengan Kepala Ekonom Bank Danamon Anton Gunawan dalam 'ujian' di Komisi XI DPR.


"Surat presiden bernomor R-39/Pres/8/2013 tertanggal 15 Agustus mencalonkan Mirza Adityaswara dan Anton Gunawan sebagai Calon Deputi Gubernur Senior BI untuk mengisi sisa masa jabatan," ungkap Wakil Ketua Komisi XI DPR, Harry Azhar Azis kepada detikFinance, Rabu (21/8/2013).


Sebelumnya, Darmin Nasution yang menjabat sebagai Deputi Gubernur Senior namun ditinggalkan pada tahun 2009 karena terpilih menjadi Gubernur BI.


"Walaupun sudah sangat terlambat pengajuan ini tapi saya kira tetap harus disambut baik agar Dewan Gubernur BI menjadi lengkap sesuai dng UU BI," papar Harry.


Nantinya, Dewan Gubernur BI akan terdiri dari seorang Gubernur, Deputi Gubernur Senior dan minimal 4 Deputi Gub BI. Dengan pengajuan ini dan bila disetujui DPR salah satu calonnya, maka nanti keputusan atas nama Dewan Gubernur BI tidak akan menimbulkan masalah hukum lagi.


"Saya melihat Presiden tampaknya akan lebih mengandalkan pengendalian moneter. Dan semakin diperkuat dari sektor Perbankan, karena Gubernur BI latar belakang bankir dan 2 Calon Deputi Gubernur BI yang diajukan itu dua-duanyanya juga berlatarbelakang banking," kata Harry.


Surat Presiden ini, sambung Harry akan dibahas di Komisi XI setelah dapat terusan dari Pimpinan DPR dan Rapat Bamus yang rencananya besok dilakukan.


"Jika, disetujui Komisi XI maka akan diproses selanjutnya dengan mengundang beberapa pihak seperti PPATK dan BIN lalu fit and proper test kepada dua Calon tersebut dan setelah itu baru pemilihan," tutup Harry.


(dru/dnl)