Monorel Jakarta Tak Kunjung Dibangun, Jokowi Tak Mau Disalahkan

Jakarta - Sampai saat ini, proyek monorel Jakarta di Kuningan dan Senayan tak kunjung dimulai. Pemprov DKI masih menunggu dokumen dari PT Jakarta Monorail selaku pengembang proyek.

Gubernur DKI Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, dirinya saat ini masih menunggu dokumen dari Jakarta Monorail soal kesiapan pelaksanaan proyek termasuk pendanaan. Namun sampai saat ini belum kunjung datang.


"Monorel itu tolong dikejar ke PT Jakarta Monorail. Kalau ke saya, tiap hari saya ngomongnya seperti itu terus. Jadi tanya ke Jakarta Monorail, kenapa nggak cepat beri dokumennya? Kalau sudah ada, saya pasti langsung putuskan. Kalau sudah ada sekarang, detik ini juga saya putuskan, besok langsung cor (pengerjaan)," tutur Jokowi di Balai Kota, Jakarta, Rabu (27/2/2013).


Jokowi mengatakan, dirinya tidak mau disalahkan atas molornya pelaksanaan proyek ini. "Jangan ada persepsi saya yang lama. Nggak mau saya. Saya nunggu, saya dikejar-kejar. Dokumennya ada di sana (Jakarta Monorail), sampai sekarang masih di sana," ujar Jokowi.


Dia mengatakan, sudah ada tenggat waktu yang ditetapkan untuk pelaksanaan monorel tersebut. Jika sampai batas waktu belum juga dilaksanakan, maka Jakarta Monorail akan diganti sebagai investor. "Yang lain masih banyak yang antre," tegasnya.


Seperti diketahui, Jakarta Monorail baru saja mengumumkan telah menggandeng Ortus Holdings, perusahaan Singapura milik Edward Soeryadjaya yang menyingkirkan Kalla Group yang sudah sejak awal tertarik menggarap monorel DKI. Namun ternyata sampai sekarang belum jelas kapan monorel ini akan dilaksanakan.


(dnl/hen)