Sementara nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) dibuka melemah di posisi Rp 11.555 per dolar AS dibandingkan posisi pada penutupan perdagangan kemarin di Rp 11.405 per dolar AS.
Pada perdagangan preopening, IHSG naik 7,553 poin (0,17%) ke level 4.449,277. Sedangkan Indeks LQ45 menguat 1,930 poin (0,26%) ke level 745,079.
Mengawali perdagangan, Selasa (12/11/2013), IHSG dibuka bertambah 7,208 poin (0,16%) ke level 4.448,932. Indeks LQ45 dibuka tumbuh 1,930 poin (0,26%) ke level 745,079.
Seluruh indeks sektoral di lantai bursa sempat berhasil menguat. Namun adanya aksi jual asing membuat beberapa indeks sektorala jadi negatif.
Hingga pukul 9.05 waktu JATS, IHSG naik 9,431 poin (0,21%) ke level 4.451,155. Sementara Indeks LQ45 menguat 1,862 poin (0,25%) ke level 745,011.
Kemarin IHSG malah jatuh 34 poin meski banyak sentimen positif yang beredar, seperti kompak menguatnya bursa Asia dan Wall Street akhir pekan lalu. Indeks terkena tekanan jual yang cukup tinggi.Next
(ang/dru)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!