Penuhi Janji, Jokowi Undang Petani ke Istana

Jakarta -Presiden Joko Widodo (Jokowi) memenuhi janjinya kepada para petani saat blusukan ke Subang, Jawa Barat, akhir bulan lalu. Janji tersebut adalah mengundang petani ke Istana Negara.

Jokowi menuturkan pertemuan di sawah bulan lalu sangat menyenangkan. Namun ternyata para petani lebih menginginkan untuk bisa berkunjung ke Istana.


"Acara ini memenuhi janji saya di Subang. Saat itu saya berpikir bertemu di sawah berkaitan dengan acara ini akan membuat senang," sebut Jokowi


"Tapi ternyata Bapak-Ibu ingin masuk ke Istana Negara. Masa setiap hari di sawah, terus di sawah lagi. Sekarang kan sudah di Istana Negara, nanti bisa foto-foto di depan," kata Jokowi, Jumat (16/1/2015).


Jokowi pun sempat meminta maaf atas keterlambatannya menghadiri acara yang tadinya diagendakan jam 09.00 WIB. Sehingga harus digantikan oleh beberapa menteri.


"Mohon maaf ada urusan yang muter-muter. Sehingga saya telepon Pak Menko (Menko Perekonomian Sofyan Djalil), Mentan, dan Men PUP ERA untuk gantikan terlebih dahulu sekitar 1 jam," terang Jokowi.


Petani yang hadir adalah pemenang Adhikarya Pangan Nusantara (APN) dan Pemenang Pemilihan Petugas Operasi dan Pemeliharaan Jaringan Irigasi dan Rawa Teladan Tingkat Nasional Tahun 2014.


(mkl/hds)