Tarik Investasi, Boediono Temui Bos-bos Perusahaan Besar Korea

Jakarta - Berkunjung ke Korea Selatan (Korsel), Wakil Presiden Boediono menggelar pertemuan dengan pengusaha ternama Korea. Pertemuan ini, menurut Boediono, mampu meniti jalinan kerjasama yang lebih erat antara kedua negara.

Pada Senin (25/2) sore waktu Seoul, Wapres Boediono mengikuti pertemuan one-on-one dengan CEO LG International Ha Young-bong, Chairman Posco Chung Joon-yang, dan CEO KEPCO Cho Hwan-eik. Pertemuan tertutup yang berlangsung dalam tiga sesi terpisah ini digelar di Conrad Hotel, Seoul, tempat Boediono menginap.


"Saya bertemu dengan beberapa pimpinan badan usaha Korea yang mempunyai usaha dan minat di Indonesia," ujar Boediono saat ditemui wartawan usai pertemuan di Conrad Hotel, Seoul, Korsel, Senin (25/2/2013).


Dari pertemuan-pertemuan tersebut, Boediono memandang bahwa sebenarnya kedua negara memiliki prospek kerjasama yang baik. Dari beberapa sektor, mulai dari sumber daya alam hingga teknologi, Indonesia dan Korsel mampu saling melengkapi.


"Prospek kerjasama Korea-Indonesia sangat bagus. Korea punya yang Indonesia tidak punya. Indonesia punya yang Korea tidak punya," tutur Boediono.


"Saya kira memang bagus untuk kerjasama pada tingkat negara antara Korea-Indonesia. Kerjasama di bidang ekonomi dan teknologi," imbuhnya.


Lebih lanjut, terang Boediono, prospek kerjasama yang baik antara Indonesia dan Korsel ini juga akan dibahas dalam pertemuan dengan Presiden Korsel Park Geun-hye. Dijadwalkan, Wapres Boediono akan melakukan kunjungan kehormatan ke Istana Presiden Korsel atau yang juga disebut Blue House, pada Selasa (26/2) pagi waktu Seoul.


"Besok (26/2), saya bertemu dengan presiden (Korsel) yang baru. Intinya sama-sama mencari jalan untuk kerjasama yang lebih baik," tandas Boediono.


(nvc/dnl)