Habiskan 3 Tahun di BI, Darmin Adakan Pesta Perpisahan dengan Karyawan

Jakarta - Gubernur Bank Indonesia (BI) Darmin Nasution memasuki pekan di akhir masa jabatannya. Darmin akan digantikan oleh Agus Martowardojo yang sudah terpilih sebagai Gubernur BI beberapa waktu lalu.

Hari ini Darmin dijadwalkan akan melakukan acara perpisahan internal dengan pegawai BI.


"Hari ini Pak Darmin akan melakukan farewell party dengan para pegawai semuanya yang ada disini," kata Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI Difi A Johansyah di Gedung BI, Jakarta, Senin (20/5/2013)


Lokasi perpisahan, dilakukan di Loby Air Mancur Gedung BI. Acara dimulai sekitar pukul 16.30 hingga pukul 18.00 WIB. "Jadi nanti setelah jam kerja lah," ungkapnya.


Ada beberapa acara yang telah disiapkan. Salah satunya adalah penampilan paduan suara BI. "Ada penampilan dari pegawai-pegawai, terus nyanyi-nyanyi dari mereka," pungkasnya.


Darmin Nasution ditetapkan sebagai Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia untuk masa jabatan 2009 – 2014 berdasarkan Keputusan Presiden RI No.57/P Tahun 2009, tertanggal 17 Juli 2009 dan diambil sumpahnya (dilantik) pada tanggal 27 Juli 2009.


Sehubungan dengan terbitnya Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 38/P Tahun 2009 tanggal 19 Mei 2009 tentang pemberhentian Prof. Dr. Boediono dari jabatan Gubernur Bank Indonesia, serta menunjuk Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 23 Tahun 1999 tentang Bank Indonesia sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 6 Tahun 2009, maka Deputi Gubernur Senior, Darmin Nasution, selanjutnya menjalankan tugas pekerjaan Gubernur sebagai Pejabat Sementara Gubernur Bank Indonesia.


Sesuai dengan Keputusan Presiden RI No.95/P Tahun 2010 tanggal 21 Agustus 2010, selepas dari jabatannya sebagai Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia, beliau diambil sumpahnya (dilantik) sebagai Gubernur Bank Indonesia pada tanggal 1 September 2010.


Darmin akan digantikan oleh Agus Martowardojo sebagai Gubernur BI. Agus sendiri akan segera dilantik pada pekan ini.


(dru/dru)