Tak Hadir di Rapat Banggar Pekan Lalu, Ini Alasan Baru Jero Wacik

Jakarta -Siang ini, Badan Anggaran (Banggar) DPR menggelar rapat dengan pemerintah dan Bank Indonesia (BI). Pemerintah diwakili oleh Menteri Keuangan Chatib Basri, Menteri ESDM Jero Wacik, dan Menteri PPN/Kepala Bappenas Armida Alishjahbana. Sementara BI diwakili Gubernur Agus Martowardojo.

Rapat ini semestinya digelar pekan lalu, tetapi diundur karena Jero tak bisa hadir. Padahal, Banggar DPR menilai kehadiran Jero sangat krusial mengingat perannya sebagai pengelola bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi.


Pemerintah mengajukan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara-Perubahan (RAPBN-P) 2014 salah satunya akibat subsidi BBM yang membengkak, dari Rp 210 triliun menjadi Rp 285 triliun.


"Ini rapat yang sebelumnya ditunda karena ketikdahadiran Pak Menteri ESDM. Padahal kehadiran Bapak sangat menentukan soal pembahasan yang akan dilakukan," ungkap Ketua Banggar Ahmadi Noor Supit saat membuka rapat di Gedung DPR/MPR/DPD, Jakarta, Selasa (3/6/2014).


Jero kemudian memohon maaf atas ketidakhadirannya pekan lalu. Dia menyebutkan pekan lalu tengah mengadakan kunjungan kerja ke Cepu (Jawa Timur) untuk membahas produksi minyak.


"Saya minta maaf minggu lalu tidak hadir, sehingga harus sekarang rapatnya. Kami ada persoalan lifting di Cepu, yang nanti juga akan disampaikan," kata Jero.


Seperti diketahui, kehadiran Jero Wacik di Cepu pekan lalu adalah untuk acara wisuda salah satu sekolah tinggi. Berikut kutipan izin Jero kepada anggota dewan yang disampaikan oleh Chatib Basri.


"Kami ingin menyampaikan permohonan maaf, dalam pembicaraan yang lalu Menteri ESDM membahas isu krusial subsidi BBM. Tentunya berbagai langkah kami anggap perlu dibicarakan terkait upaya pembahasan volume yang akan berpengaruh pada besaran subsidi. Tapi kali ini mohon maaf, Menteri ESDM tidak ikut dalam rapat ini karena menghadiri wisuda di sekolah tinggi energi Cepu, Jawa Timur," kata Chatib pekan lalu.


(mkl/hds)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!