IHSG Bergerak Lesu, Turun Tipis 4 Poin

Jakarta -Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) membuka awal pekan dengan lesu. Aksi jual sudah muncul sejak pembukaan perdagangan membuat IHSG turun tipis.

Sementara nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) dibuka menguat di posisi Rp 11.675 per dolar AS dibandingkan posisi pada penutupan perdagangan akhir pekan lalu di Rp 11.680 per dolar AS.


Pada perdagangan preopening, IHSG menipis 4,422 poin (0,09%) ke level 5.194,474. Sedangkan Indeks LQ45 berkurang 1,109 poin (0,13%) ke level 885,719.


Membuka perdagangan awal pekan, Senin (25/8/2014), IHSG naik tipis 0,239 poin (0,01%) ke level 5.199,135. Indeks LQ45 turun tipis 0,260 poin (0,03%) ke level 886,568.


Aksi jual sudah muncul sejak pembukaan perdagangan, membuat Indeks sulit bergerak ke atas. Saham-saham perkebunan terkena koreksi paling dalam.


Hingga pukul 9.05 waktu JATS, IHSG terpangkas 9,325 poin (0,18%) ke level 5.189,57. Sementara Indeks LQ45 terkoreksi 2,577 poin (0,29) ke level 884.251.


Akhir pekan lalu bergerak lesu pasca putusan Mahkamah Konstitusi (MK) soal Pilpres 2014. Aksi ambil untung membuat Indeks turun tipis 7 poin.


Saham-saham di Wall Street berakhir di zona merah gara-gara meningkatkan ketegangan di Ukraina ditambah komentar Gubernur The Federal Reserve Janet Yellen atas lapangan kerja di AS.


Bursa-bursa di Asia pagi ini bergerak mixed. Sentimen global yang bervariasi membuat pelaku pasar regional berhati-hati.


Berikut situasi di bursa-bursa regional pagi hari ini:



  • Indeks Nikkei 225 naik 38,32 poin (0,25%) ke level 15.577,51.

  • Indeks Hang Seng melemah 101,56 poin (0,40%) ke level 25.010,67.

  • Indeks Komposit Shanghai berkurang 6,89 poin (0,31%) ke level 2.233,92.

  • Indeks Straits Times menguat tipis 2,08 poin (0,06%) ke level 3.327,58.


(ang/hds)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!