Pertamina Gelontorkan Elpiji 3 Kg Rp 16.000/Tabung di Depok dan Bandung

Jakarta -Mendapat laporan warga Depok, Jawa Barat, kesulitan mendapatkan elpiji 3 kg, PT Pertamina (Persero) langsung menggelar operasi pasar. Elpiji tabung hijau itu pun dijual dengan harga standar.

"Kita gelontorkan berapa pun yang dibutuhkan masyarakat, saat ini operasi pasar sedang berlangsung di Kota Depok dan Bandung, kami berharap masyarakat tidak kesulitan lagi mendapatkan elpiji 3 kg," ucap Direktur Pemasaran Pertamina Ahmad Bambang, kepada detikFinance, Rabu (25/2/2015).


Dalam operasi pasar tersebut, Pertamina menjual elpiji sesuai harga resmi yang ditetapkan Pemda Depok sebesar Rp 16.000/tabung.


"Harganya Rp 16.000/tabung. Kita gelontorkan 50% lebih banyak daripada hari biasanya," ucapnya.


Alokasi elpiji 3 kg untuk Depok sendiri ditetapkan sebanyak 54.000 tabung per hari. Karena terjadi panic buying, Pertamina hari ini mengelontorkan sebanyak 81.000 barel per hari.


"Ini hanya panic buying. Saat ini stok di agen resmi atau pangkalan khususnya di Depok cukup banyak," tutup Bambang.


(rrd/ang)

Redaksi: redaksi[at]detikfinance.com

Informasi pemasangan iklan

hubungi : sales[at]detik.com