Pengembang Ini Akan Bangun Apartemen, Hotel, dan Perkantoran Rp 3,5 Triliun

Jakarta -PT Farpoint tengah membangun apartemen baru di wilayah Mega Kuningan, Jakarta Selatan. Apartemen bernama The Hundred ini akan dilengkapi dengan hotel berbintang dan gedung perkantoran.

"Jadi The Hundred itu adalah yang pertama apartemen. Kemudian ada office tower dan di paling bawahnya itu adalah hotel," ungkap CEO Farpoint Jusup Halimi saat berbincang di Apartemen Verde, Jakarta, Kamis (26/2/2015).


The Hundred dibangun di atas lahan strategis di pusat kota dengan luas 120 hektar. Ada 3 tower, meliputi 24 lantai untuk apartemen, 26 lantai untuk perkantoran, dan 212 kamar untuk hotel.


Pasarnya tetap untuk kalangan menengah ke atas. Untuk hotelnya saja akan dibangun fasilitas bintang 5 dan apartemen berkelas eksklusif. Ini akan menjadi hunian bagi para pebisnis dengan gaya hidup yang tinggi serta nyaman untuk beraktivitas sehari-hari.


"Segmentasinya memang premium dan hotelnya bintang 5," ujarnya.


Jusup mengatakan pihaknya menghabiskan dana sekitar 3,5 triliun untuk berinvestasi. Diharapkan akan dapat beroperasi pada 2018-2019 mendatang.


"Investasinya sekitar 3,5 triliun," sebut Jusup.


(mkl/hds)

Redaksi: redaksi[at]detikfinance.com

Informasi pemasangan iklan

hubungi : sales[at]detik.com