Harga Turun, Emas Batangan Antam Laku 40 Kg Sehari

Jakarta - Sepanjang tahun ini, harga emas terus mengalami penurunan. Namun angka penjualan emas batangan di Logam Mulia unit usaha PT Aneka Tambang Tbk (Antam) naik dari rata-rata 30 kg/hari menjadi 40 kg/hari.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Unit Bisnis Logam Mulia Tri Hartono dalam penjelasannya kepada detikFinance, Senin (13/5/2013).


"Angka tersebut (40 kg) rata-rata 4 bulan pertama di 2013. Puncaknya ada di bulan Februari dengan penjualan 1,1 ton," ujar Tri.


Tri mengatakan, harga emas yang rendah justru mendorong masyarakat untuk membeli emas. Selain itu kesadaran masyarakat untuk memproteksi aset mereka dengan emas membuat permintaan emas di dalam negeri meningkat.


Seperti diketahui, pada Januari-April 2013 total penjualan emas Antam mencapai 3,7 ton dari target di tahun ini sebesar 7,6 ton.


Penjualan di April lebih meningkat dibandingkan dengan Maret. Harga dasar emas yang turun di bawah Rp 500 ribu/gram justru membuat permintaan semakin bertambah. Saat harga nikel di pasar internasional menurun, kinerja penjualan emas Antam justru naik.


(dnl/ang)