Curhatan Warga yang Harus Tunggu Mentan Suswono Sebelum Balsem Dibagikan

Bogor - Siang ini, kerumunan ratusan warga terlihat di Kantor Pos Layung Sari, Bogor Selatan. Mereka ternyata tengah antre menunggu jatah bantuan langsung sementara masyarakat (Balsem) yang belum dibagikan karena menunggu Menteri Pertanian Suswono.

Balsem Rp 300 ribu untuk 2 bulan ini belum dicairkan oleh pihak Kantor Pos, karena jadwalnya Mentan Suswono akan datang memantau pembagian Balsem. Namun Suswono belum juga datang karena berada di istana Bogor.


"Ini saya baru datang, tadi habis Jumatan ada orang dari kelurahan kasih pengumuman pencairan Balsem untuk kelurahan Cikupa dimajukan bisa hari ini yang harusnya besok," ucap Lia salah satu warga yang mengantre pembagian Balsem kepada detikFinance, di Kantor Pos Layung Sari Bogor Selatan, Jumat (5/7/2013).


"Alasannya kata petugas kelurahan, kantor pos sedang kosong jadi untuk pembagian kelurahan kami dimajukan, katanya juga ada menteri yang datang," kata Lia.


"Tapi sampai di sini, kantor pos malah antre panjang dan pelayanannya disetop dulu karena nunggu menteri. Ini apa-apaan ya sudah dimajukan mendadak, kantor posnya juga sesuai pengumuman kemarin bukan di kantor pos ini, kelurahan Cikupa seharusnya di kantor pos Sukasari," ucap warga RT 2 RW 17 Kelurahan Cikupa ini.


Sampai berita ini diturunkan Menteri Pertanian Suswono belum kunjung tiba. Petugas Kantor Pos ini memberi pengumuman.


"Bapak-bapak, ibu-ibu mohon bersabar sebentar ya, ini menterinya pasti datang, tadi sudah keluar dari Istana Bogor, cuma dipanggil lagi. Mohon bersabar ya," kata petugas Kantor Pos itu.


"Sebetulnya kamis sudah siapkan semua, tapi karena menterinya mau melihat, jadi kita tunggu sebentar ya, karena ibu-ibu ini kan berhak terima, biar kita tidak disangka membohongi, biar dilihat menteri dulu," ujar petugas tersebut.


(rrd/dnl)