Harga Ayam dan Cabai Naik, Mentan Suswono Salahkan Pedagang Cari Untung Besar

Bogor - Pasca kenaikan harga BBM subsidi, harga-harga pangan saat ini melonjak naik. Pemerintah menyatakan, kenaikan harga ini tidak wajar dan pedagang dianggap terlalu banyak mengambil untung.

Hal ini diungkapkan oleh Menteri Pertanian Suswono usai melakukan kunjungan singkat ke Pasar Pakuan Jaya Bogor, Jumat (5/7/2013).


"Semua harga naik tapi tidak signifikan. Semua suplai lancar, kok harga barang naik? Ini artinya pedagang mengambil keuntungan, pedagang harusnya mengedepankan etika bisnisnya," ujar Suswono.


Suswono meminta pedagang jangan mengambil keuntungan besar dan mengorbankan masyarakat banyak. Dalam pantauannya ke pasar tersebut, harga daging ayam tercatat naik menjadi Rp 35 ribu-Rp 40 ribu per kg, naik dari sebelumnya Rp 27 ribu-Rp 28 ribu per kg.


"Padahal asosiasi mengatakan pasokan aman berlebih," jelas Suswono.


Lalu harga cabai merah juga naik menjadi Rp 23 ribu per kg, dari harga biasanya di level Rp 10 ribu-Rp 15 ribu per kg.


(dnl/hen)