Para Menteri Ekonomi dan Kepala Daerah Kumpul di Kemayoran

Jakarta -Hari ini para kepala daerah khususnya tingkat kabupaten seluruh Indonesia berkumpul di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat untuk mengikuti forum yang bertajuk International Trade and Investment Summit 2014.

Acara ini dimulai 14-17 April 2014, yang diselenggarakan oleh Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) yang bertujuan untuk menyiapkan pemerintah kabupaten dalam menghadapi perdagangan internasional dan investasi global.


Turut hadir dalam acara ini para menteri ekonomi antaralain Menko Perekonomian Hatta Rajasa, Menteri Pertanian Suswono, Menteri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Jero Wacik, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Mari Elka Pangestu dan Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto.


Acara ini adalah yang kedua kalinya digelar setelah sebelumnya pernah dilakukan tahun 2013. Tema dari kegiatan International Trade and Investment Summit tahun ini adalah Kemitraan Ekonomi Global Berkelanjutan.


Menurut agenda, acara ini akan dibuka langsung oleh Menko Perekonomian Hatta Rajasa. Setelah secara resmi membuka acara APKASI International Trade and Investment Summit 2014, Hatta Rajasa ditemani Ketua APKASI Isran Noor dan tamu kehormatan berkeliling melihat booth daerah. Ratusan booth menampilkan hasil alam, seni, budaya, dan olahan khas Nusantara.


(wij/hen)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!