Sudah 2 Tahun, Gaji Dahlan Diberikan ke Pencipta Mobil Listrik

Jakarta -Ricky Elson salah satu pencipta mobil listrik mengaku menerima semua gaji yang diperoleh Dahlan Iskan sebagai Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) setiap bulannya. Total gaji yang diberikan Dahlan kepada Ricky sebesar Rp 19 juta per bulan, sudah berlangsung selama 2 tahun.

"Saya terima gaji menteri sebagai PNS. Beliau punya gaji Rp 19 juta per bulan," kata Ricky Elson kepada detikFinance, Senin (14/4/2014)


Ricky mengaku menerima gaji yang diperoleh Menteri BUMN sejak Mei 2012. Pria yang lama berkarya di Jepang ini telah memperoleh gaji rutin.

"Bulan besok tepat 2 tahun," sebutnya.


Ricky merupakan salah satu anggota Pendawa Putra Petir pencipta teknologi mobil dan sepeda listrik. Karya Ricky antaralain prototype atau purwarupa mobil listrik bernama Selo dan Gendhis.


Ia juga menjelaskan awal mula hingga Dahlan berkomitmen menyerahkan semua gaji yang diterima sebagai Menteri BUMN kepadanya. Pada tanggal 30 April 2012, Ricky dipanggil Dahlan.


Saat itu terjadi pembicaraan tentang pengembangan mobil listrik di Indonesia. Usai diskusi, Dahlan berjanji menyerahkan semua gajinya kepada Ricky sebagai apresiasi karena Ricky bersedia kembali dari Jepang untuk mengembangkan mobil listrik nasional.


"Pada bulan 5 saya langsung menerima gaji Menteri BUMN," sebutnya.


Meskipun menerima gaji rutin Rp 19 juta per bulan, Ricky mengaku uang tersebut tidak digunakan untuk hal yang aneh-aneh. Justru gaji rutin Menteri BUMN dipakai untuk melatih anak muda di dalam mengembangkan teknologi mobil listrik dan teknologi listrik energi terbarukan pembangkit listrik kincir angin di Tasikmalaya, Jawa Barat.


"Uang dari Pak Dahlan sebagai amanat itu digunakan untuk kaderisasi anak muda," tegasnya.


(feb/hen)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!