Hal ini disampaikan Menteri Perhubungan EE. Mangindaan di Ditjen Pajak, Jakarta, Jumat (15/8/2014).
"Membangun (bandara) baru sebanyak 5 buah. Bandara baru itu dibangun di pulau-pulau terluar," kata Mangindaan.
Selain membangun bandara baru, pemerintah akan merehabilitasi atau meningkatkan kapasitas bandara-bandara lama yang ada di bawah naungan Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kementerian Perhubungan. Setidaknya ada 51 bandara yang akan dikembangkan dan direhabilitasi.
"Ada juga yang direnovasi agar memenuhi standar internasional," jelasnya.
Namun Mangindaan tidak bisa merinci bandara baru yang akan dibangun atau badara lama yang akan direhabilitasi. Termasuk alokasi anggarannya.
"Saya nggak hafal. Anggarannya triliunan," sebutnya.Next
(feb/dnl)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!
