Utang Merpati Rp 6 Triliun akan Lunas Juni 2013, Bagaimana Caranya?

Jakarta - PT Merpati Nusantara Airlines (Persero) menargetkan utang Rp 6 triliun bisa lunas Juni 2013 mendatang. Utang ini akan dilunasi dengan konsep debt equity swap alias konversi menjadi saham.

Menurut Direktur Utama Merpati, Rudy Setyopurnomo, setiap kreditur akan mendapat saham Merpati sesuai dengan porsi piutangnya masing-masing.


"Targetnya mau bulan depan. Kalau bisa cepat kenapa harus lama," kata Rudy Hal ini disampaikan Rudy usai acara BUMN Marketers Club di Plaza Mandiri Jakarta, Rabu (22/5/2013).


Saat ini, proses restrukturisasi masih berada di tangan PT Perusahaan Pengelola Aset (PPA). Rudy menambahkan, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan secara prinsip mendukung dan mendorong proses restrukturisasi utang Merpati.


"Restrukturisasi masih jalan dan Pak Dahlan dukung," tegasnya.


(feb/ang)