Lulusan SD Dominasi Pekerja di RI, Chatib Basri Punya Strategi Khusus

Jakarta -Para pekerja di Indonesia ternyata masih didominasi oleh masyarakat dengan pendidikan Sekolah Dasar (SD) ke bawah.

Menteri Keuangan Chatib Basri mengatakan hal tersebut merupakan salah satu yang mesti dibenahi. Namun untuk jangka pendek, diperlukan upaya agar tetap membuat pekerja lulusan Sekolah Dasar (SD) memiliki daya saing. Yaitu dengan pelatihan dari perusahaan.


"Kalau saya jangka pendek, lebih ke vocational training. Jadi kalau bisa dibikin training dari perusahaan," ungkap Chatib di kantornya, Jakarta, Jumat (8/11/2013).


Tercatat berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) per Agustus 2013 pekerja tamatan SD kebawah sebesar 52 juta orang atau hampir setengah total pekerja 110,80 juta orang.


Perusahaan yang dimaksud, menurut Chatib bisa dari dalam dan luar negeri. Untuk perusahaan yang berinvestasi di Indonesia, bisa dianjurkan agar ikut membawa research and development (R and D). Tujuannya agar dapat melatih pekerja lokal sesuai keinginan perusahaan.


"Jadi setelah dilatih itu bisa langsung sesuai dipakai perusahaan. Peralatan yang diajarkan kan juga langsung digunakan," sebutnya.


Sementara untuk perusahaan, dijaminkan akan diberikan insentif. Tidak mau menjelaskan lebih lanjut, namun Chatib menilai insentif tersebut sangat menarik bagi para investor. Insentif akan dikaji, dan diharapkan selesai tahun depan.


"Saya ingin kasih insentif pajak. Makanya saya butuh waktu panjang," ucap Chatib.


Ia menyatakan program seperti Balai Latihan Kerja (BLK) yang ada saat ini tidak berjalan efektif. Selain anggarannya yang terbatas, program pelatihannya juga sulit mengikuti standar perusahaan besar. Terutama dalam persoalan teknologi.


"Iya banyak yang masih pakai mesin ketik yang besar. Sementara sekarang sudah pakai komputer. Jadi lulusan SD ya nggak mungkin jadi Phd. Tapi kita pingin mereka bisa belajar bor yang benar dan semacamnya," kata Chatib.


(mkl/dru)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!