Kunci Meraih Sukses dari Wanita Sejuta Dolar

Jakarta -Berani bermimpi besar menjadi modal utama Merry Riana untuk meraih kesuksesan. Di usia 26 tahun, ia mampu mengantongi penghasilan hingga US$ 1 juta.

Bagi Merry, modal berupa dana bukan satu-satunya cara untuk sukses. Mimpi yang diiringi kerja keras bisa menjadi pendorong untuk bisa mencapai keberhasilan.


"Vision untuk berani bermimpi besar. Mungkin 14 tahun lalu Anda nggak bakal menyangka saya bisa sukses, nggak ada tampang sukses. Tepat di usia 20 tahun, saya berani bermimpi besar," tegas Merry saat acara Kuliah Tujuh Menit (Kultum) Supermentor 2 Yang bertema From Underdog to Over-Achievers, Resep Sukses, Life Skills, Etos Hidup untuk Generasi Indonesia Abad 21, di Djakarta Theatre, Jakarta, Minggu (1/6/2014) malam.


Merry punya target untuk mencapai kebebasan finansial sebelum mencapai usia 30 tahun. "Saya sudah bosan hidup susah, diri sendiri yang bisa mengubah maka saya berhenti menyalahkan keadaan. Saya tekadkan pokoknya sebelum 30 tahun saya harus punya kebebasan finansial," tuturnya.


Kisah Merry berawal pada 1998. Krisis ekonomi dan kerusuhan massal membuatnya harus meninggalkan Tanah Air.


"Saya dari keluarga sederhana, keuangan pas-pasan. Di Tanjung Priok tinggalnya, dekat Pasar Uler Plumpang. Banyak daerah keras, banyak preman," kenang Merry.


Ketika krisis dan kerusuhan meletus, orang tua Merry sangat khawatir dengan kelanjutan pendidikan anaknya. Dengan alasan keamanan, Merry yang baru lulus SMA pergi ke Singapura untuk melanjutkan studi. Biaya pendidikannya diperoleh dari pinjaman pemerintah Singapura.Next


(drk/hds)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!