Waterfront Securities: IHSG Cenderung Melemah

Jakarta -

IHSG pada perdagangan Senin 23 Juni 2014 ditutup melemah 0,11% pada level 4842, setelah pada sesi 1 bergerak di teritori positif. Sektor properti konstruksi menjadi kontributor utama pelemahan indeks. Investor asing melakukan net sell Rp230,9 miliar. Indeks di bursa Wall Street ditutup melemah tipis setelah mengalami reli selama enam hari. Saham sektor energi mengalami kenaikan karena aktivitas merger pada sektor tersebut. Data existing home sales meningkat 4,9% menjadi 4,89 juta pada bulan Mei dari bulan sebelumnya yang sebanyak 4,66 juta. Kenaikan ini merupakan yang terbesar sejak bulan Oktober lalu. Namun harga rumah menunjukkan kenaikan yang paling kecil dalam dua tahun terakhir. Laporan dari Markit Economics menunjukkan indeks manufaktur AS pada bulan Juni meningkat pada level 57,5 dari bulan Mei yang berada pada level 56,4, dan lebih baik dari estimasi yang berada pada level 56. Indeks manufaktur area euro turun pada level 51,9 dari level 52,2, dan lebih rendah dari est imasi yang diperkirakan tetap. Sedangkan indeks manufaktur di China pada bulan ini meningkat pada level tertinggi selama tujuh bulan terakhir.PMI manufaktur China naik pada level 50,8 dari bulan sebelumnya 49,4. Untuk Indeks Harga Saham Gabungan hari ini diperkirakan bergerak cenderung mixed. IHSG bergerak pada kisaran level 4828 - 4900. Rekomendasi: PGAS, PTBA, UNTR, UNVR, SILO, AKRA, ROTI. (ang/ang)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!