Tingkat bunga KPR di Indonesia berada di kisaran 7,5%-17%. Bunga KPR terendah yaitu 7,5% tadi adalah KPR untuk program Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) dari pemerintah.
Sedangkan bunga double digits yang bisa sampai mendekati 15% diberikan oleh bank Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan swasta. Sementara di Bank Pembangunan Daerah (BPD) bunganya bisa sampai mendekati 18%.
Mari kita bandingkan bunga tersebut dengan bunga KPR di negara-negara tetangga berdasarkan hasil penelusuran detikFinance dari berbagai sumber, Senin (25/8/2014).
Coba kita tengok suku bunga di Filipina yang saat ini pertumbuhan ekonominya sedang tinggi. Negara berkembang ini memberikan suku bunga KPR di kisaran 5,25% sampai 12,25%.
Bunga terendah di Filipina diberikan oleh Philippine National Bank (PNB) yaitu sebesar 5,25% untuk cicilan satu tahun. Jika memilih untuk mencicil 20 tahun maka bunganya 10,75%, masih lebih kecil dari di Indonesia.
Sedangkan bunga yang tertinggi 12,25% diberikan oleh bank swasta setempat tapi dengan jangka waktu cicilan hingga 30 tahun.Next
(ang/hds)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!