Cerita RI Urus Listrik Sendiri Sudah Hampir 70 Tahun

Jakarta -Pengelolaan ketenagalistrikan di Indonesia melewati berbagai fase yang panjang, sebelum periode kemerdekaan hingga sudah kemerdekaan. Di Indonesia, pasokan listrik sempat dikelola oleh perusahaan Belanda hingga Jepang, namun semenjak 27 Oktober 1945, Indonesia secara mandiri mengelola listrik.

Pada 27 Oktober (besok) dikenal sebagai Hari Listrik Nasional (HLN). Tahun ini bertepatan diperingati yang ke-69 atau sejalan dengan usia kemerdekaan Indonesia.


"Hari listrik nasional bukan HUT PLN, ini sering keliru, ini memperingati dikelolanya listrik di Indonesia, oleh perusahaan nasional yang ada di Indonesia," kata Dirut PLN Nur Pamudji dalam acara peringatan HLN di Kantor PLN, Minggu (26/10/2014)


Ketenagalistrikan di Indonesia dimulai pada akhir abad ke-19 oleh perusahaan Belanda. Pada waktu itu beberapa pabrik gula di Jawa membutuhkan tenaga listrik, untuk produksi maupun penerangan, sumber energinya dari ampas batang tebu yang tersisa setelah airnya diambil untuk pembuatan gula.


Pada tahun 1927 Pemerintah Belanda mendirikan S’ Landswaterkracht-bedrijven (LWB; Perusahaan Negara Tenaga Listrik), yang mengelola beberapa pembangkit listrik seperti PLTA Plengan, PLTA Lamajan, PLTA Bengkok-Dago, PLTA Ubrug dan PLTA Kracak, di Jawa Barat; PLTA Tes di Bengkulu, PLTA Tonsea Lama di Sulawesi Utara, dan pembangkit listrik tenaga uap PLTU Gambir di Jakarta.


Setelah Proklamasi Kemerdekaan, para tenaga kerja di perusahaan listrik dan gas bergerak mengambil alih perusahaan-perusahaan listrik dan gas yang dikuasai Jepang. Aksi ambil alih terjadi di beberapa kota seperti Surabaya, PLTA Mendalan, Kediri, Mojokerto, Probolinggo, Malang, Semarang, Pekalongan, Yogyakarta, Purwokerto, Bandung, Medan, Aceh, Manado dan Jakarta.


"Dulu listrik dikelola oleh pemerintah Jepang, sejak deklarasi kemerdekaan 17 Agustus 1945 pun pengelolaan masih dikelola oleh lembaga listrik milik pemerintah Jepang," kata Nur Pamudji.Next


(hen/hen)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!