Sederhananya Pelantikan Menkeu Obama

Washington -Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) telah dilantik. Tugas berikutnya adalah memilih para menteri di kabinet.

Jika telah dipilih, para menteri itu akan dilantik oleh Jokowi di Istana. Setelah itu, biasanya akan ada seremoni di kementerian masing-masing.


Seremoni pelantikan menteri di Indonesia lazimnya dilakukan cukup mewah. Selain para pejabat kementerian, para pemangku kepentingan misalnya pengusaha kadang hadir dalam pelantikan.


Namun hal yang berbeda sepertinya tidak berlaku di Amerika Serikat (AS). Meski berstatus sebagai negara dengan perekonomian nomor satu sedunia, pelantikan seorang menteri sepertinya berlangsung amat sederhana.


Contohnya kala pelantikan Jacob Josep 'Jack' Lew, Menteri Keuangan AS ke-76. Lew mengucapkan sumpah pada 28 Februari 2013.


Seperti dikutip dari situs US Departement of Treasury, Kamis (23/10/2013), suasana pelantikan Lew terlihat sangat santai meski tidak kehilangan esensi khidmatnya.


Didampingi keluarganya, Lew dilantik di Oval Office yang merupakan ruang kerja Presiden Barack Obama di Gedung Putih. Dalam foto pelantikan, Lew terlihat mengangkat tangan kanan pertanda sumpah di depan Wakil Presiden Joseph 'Joe' Biden.


Di belakang Lew tampak sang istri Ruth Schwartz dan di belakangnya lagi adalah Presiden Obama yang terlihat sumringah.


Sementara di belakang Wapres Biden adalah sang putra Danny Lew yang menggendong Eliora Lew. Di belakangnya adalah sang putri, Soshana Lew, dan di belakangnya lagi istri Danny Lew yang bernama Zahava Lew yang membopong putranya, Moshe Lew.


Suasana ini tampak santai dan akrab. Jauh dari kesan bermewah-mewah. Jika Jokowi-JK ingin agar belanja negara lebih efisien, mungkin ada baiknya dimulai dari pelantikan yang sederhana layaknya di AS.


(hds/ang)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!