Tips Mudah Bagi yang Mau Memulai Usaha Kecil-kecilan

Jakarta -Pertanyaan dari Pembaca: Saya Saefudin umur 35 tahun, sudah bekerja di koperasi sebagai pengelola dan administari keuangan selama 13 tahun dengan gaji Rp 3 juta per bulan.

Saya berencana mau mengundurkan diri pertengahan tahun 2015. Saya sudah memulai usaha dengan mendirikan warung sembako baru sekitar 2 bulan yang diurus oleh istri saya, namun rata-rata pendapatan penjualan masih kecil. Saya punya rencana untuk mendirikan usaha yang lain seperti gerai pulsa, cucian Motor atau koperasi kecil-kecilan.


Pertanyaannya adalah bagaimana mengembangkan usaha warung menjadi toko yang menarik? Dan bagaimana mendirikan usaha lain yang sesuai dengan keahlian dan kemampuan saya.


Terima Kasih


Jawaban:

Dear Bapak Saefudin,


Bisnis warung sembako Anda cukup baik, karena sudah menghasilkan walaupun belum cukup menurut Anda. Untuk membuat lebih besar skala bisnisnya, dari warung menjadi toko, ada beberapa poin yang mesti Anda periksa dan segera tingkatkan dengan hal yang lebih baik.


1. Periksa apakah warung Anda mudah diingat oleh warga. Mulai dari penampakan fisik seperti nama dan logo warung, warna depan warung dan nomor telepon yang terpampang jelas. Buat warung Anda mudah dikenali dan mudah diingat.Next


(ang/ang)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!