Monorel Jabar Gunakan Lahan Samping Tol, Permudah Pembebasan Tanah

Jakarta -Pemprov Jawa Barat menargetkan proyek pertama monorel Jawa barat akan selesai tahap awal pada 2017. Agar tidak terkendala masalah lahan rel monorel akan berada di samping jalan tol.

"Proyek monorel jalan terus, kita kerjasama antara swasta nasional dan swasta asing, tentunya yang asing yang punya monorelnya, total proyek ini mencapai Rp 25 triliun," ujar Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan yang akrab disapa Aher ditemui di Kantor Kemenko Perekonomian, Kamis (20/11/2014).


Aher mengatakan, jalur monorel ini meliputi Jatinangor-Bandung, Soreang-Bandung, Bandung-Padalarang, Bandung-Dago.


"Bandung jadi pusatnya, proyek yang awal selesai jalur Jatinangor-Bandung yang selesai 2017," ucapnya.


Aher mengaku, proyek ini berjalan lancar, termasuk pembebasan lahan yang biasanya menjadi salah satu penghambat proyek infrastruktur.


"Lahan tidak ada masalah, kita di sampingnya jalan tol, jadi tidak ada masalah soal lahan, kalaupun ada yang dibebaskan cuma sedikit," tutupnya.


(rrd/ang)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!