Ini Dia Penampakan Tempat Pelelangan Ikan Beromzet Rp 1 Miliar/Hari

Karangsong -Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama Lembaga Jasa Keuangan (LJK) blusukan ke lokasi Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Desa Karangsong, Indramayu, Jawa Barat, Kamis (18/12/2014).

Ikut dalam blusukan ini Menteri Perekonomian Bidang Kemaritiman Indroyono Susilo dan Wakil Bupati Indramayu Supendi.


Blusukan ini dalam rangka mengenalkan masyarakat khususnya 1.200 pelaku Usaha Mikro, Kecil, Menengah (UMKM) seperti nelayan di wilayah tersebut agar lebih mengenal produk-produk keuangan seperti tabungan, asuransi, dan kredit.


Karangsong menjadi incaran OJK untuk memperkenalkan produk-produk perbankan karena dinilai punya potensi tinggi.


Bayangkan saja, produksi ikan di sini mencapai 50-70 ton per hari dengan nilai pelelangan menembus angka Rp 1 miliar per hari. Ini bukan jumlah yang sedikit.


"Produksi ikan di sini 50-70 ton per hari. Pelelangannya setiap hari 1 miliar rupiah. Nelayan menggunakan teknologi modern. Menggunakan data satelit untuk mencari ikan," kata Indroyono di lokasi.


Hampir semua penduduk di wilayah ini berprofesi sebagai nelayan. Produksi ikan yang dihasilkan dari melaut, dilelang hingga tengah hari setiap harinya.Next





(drk/ang)