Peleburan BUMN Pelabuhan Masih Dibahas Kementerian

Jakarta - PT Pelindo I hingga Pelindo IV bersama Kementerian terkait saat ini tengah membahas rencana terkait peleburan BUMN pelabuhan tersebut. Nantinya Pelindo I hingga IV tersebut akan bertransformasi menjadi satu.

Direktur Pengembangan Usaha Pelindo II Saptono R Irianto mengaku, Pelindo II bersama pihak-pihak terkait sudah membicarakan soal penggabungan tersebut. Saat ini, pihaknya tinggal menunggu keputusan dari pihak kementerian seperti apa tindak lanjutnya.


"Lagi dibahas. Kan ada tingkat kewenangan. Itu nanti tanya ke Kementerian (BUMN). Pernah dibicarakan, kita tunggu dari Kementerian. Lihat Kementerian. Tapi sudah dibahas," kata Saptono usai acara Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi V, di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (14/3/2013).


Menurut Sapto, proses tansformasi tersebut diharapkan bisa lebih meningkatkan kinerja Pelindo ke depan. "Tujuannya supaya kuat dan lebih kuat. Itulah yang namanya transformasi," ujarnya.


Saptono mengaku, pihaknya akan mengikuti apa pun yang sudah menjadi tugas negara. Dengan transformasi tersebut, otomatis akan ada pergantian seluruh jajaran direksi yang sudah ada.


"Kita kan tujuannya satu mengemban tugas negara, apapun perintahnya ya kita laksanakan. Insyallah yang kepilih yang terbaik. Pergantian direksi, itu konsekuensi," terangnya.


Saat ini, dia mengaku, proses pembicaraan penggabungan itu masih dalam tahap evaluasi. "Kan baru dievaluasi kan tentunya konkritnya apa. Sudah dibicarakan. Probability 1-100 persen. Lagi dibahas, kemungkinan ke arah sana, kan sudah dibicarakan. Lagi dibahas itu perlu waktu. Kalo target silakan ke kementerian," kata Saptono.


(dru/dru)