Apa Keuntungan dan Risiko Berinvestasi ORI010?


http://us.images.detik.com/content/2013/09/25/479/104622_kemkeuluar.jpg

Jakarta - Pemerintah menjual Obligasi Negara Ritel seri 10 (ORI010) dengan masa penawaran kepada masyarakat mulai 20 September hingga 4 Oktober 2013. Tingkat kupon ditetapkan sebesar 8,5% per tahun.

Nilai tersebut cukup menggiurkan bila dibandingkan dengan tingkap bunga Deposito yang hanya 4% dan Tabungan yang sekitar 2% per tahun.


Tetapi apa sih sebenarnya ORI010 itu? Dan apakah menguntungkan untuk investasi? Investor yang cerdas tentu akan mengenal, dan mempelajari produk investasi yang akan digunakannya untuk mencapai tujuan finansialnya.


Perencana Keuangan dari ZAP Finance Fitri Oktaviani akan membahas tentang ORI010 seperti yang dikutip detikFinance dari situs resminya, Rabu (25/9/2013).