Rupiah dan IHSG Kompak Melemah Pagi Ini

Jakarta -Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menipis 3 poin terkena sentimen negatif dari pasar global. Indeks tidak melemah sendirian, ditemani nilai tukar rupiah yang ikut jatuh.

Sementara nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) dibuka 11.825 per dolar AS dibandingkan posisi pada penutupan perdagangan kemarin di Rp 11.745 per dolar AS.


Pada perdagangan preopening, IHSG menipis 3,634 poin (0,08%) ke level 4.318,343. Sedangkan Indeks LQ45 berkurang 0,930 poin (0,13%) ke level 718,819.


Membuka perdagangan, Selasa (3/12/2013), IHSG turun 8,739 poin (0,20%) ke level 4.313,238. Indeks LQ45 melemah 2,661 poin (0,37%) ke level 717,827.


Saham-saham komoditas masih jadi sasaran aksi beli. Tapi aksi jual terjadi di delapan sektor sehingga IHSG tak berdaya jatuh ke zona merah.


Hingga pukul 9.05 waktu JATS, IHSG terpangkas 15,665 poin (0,36%) ke level 4.306,312. Sementara Indeks LQ45 terkoreksi 3,256 poin (0,45%) ke level 716,493.


Kemarin IHSG melonjak 65 poin didorong sentimen positif yang datang dari dalam negeri. Inflasi yang terkendali dan surplus membuat investor berani berburu saham.


Semalam Wall Street berakhir negatif menyusul jatuhnya harga komoditas yang membuat saham-saham tambang berguguran. Investor juga mulai mengambil untung atas reli saham-saham dalam delapan pekan terakhir ini.


Bursa-bursa di Asia bergerak variatif pagi hari ini. Meski ada sentimen negatif dari Wall Street semalam, bursa saham Jepang dan Singapura masih bisa menguat.


Berikut situasi di bursa-bursa regional pagi hari ini:

Indeks Komposit Shanghai turun 8,05 poin (0,36%) ke level 2.199,32.

Indeks Hang Seng melemah 167,38 poin (0,70%) ke level 23.871,17.

Indeks Nikkei 225 naik 81,68 poin (0,52%) ke level 15.736,75.

Indeks Straits Times naik tipis 1,32 poin (0,04%) ke level 3.190,08.


(ang/hen)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!