Dicela Orang Amerika, Ini Buku Ekonomi Paling Laris

Washington -Pemasukan Thomas Piketty tiba-tiba menanjak. Buku karangan ekonom asal Prancis ini baru saja masuk ke jajaran terlaris di Amazon. com.

Bukunya ini memang sudah lama masuk jajaran 100 terlaris di ritel online tersebut sejak diterjemahkan ke bahasa Inggris dari versi aslinya yang berbahas Prancis. Buku dengan judul "Capital in the Twenty-First Century" ini diterbitkan satu bulan lalu.


Buku ini bisa dinobatkan sebagai buku terlaris setelah muncul kontroversi di Amerika Serikat (AS). Buku ini bahkan mengalahkan buku laris lainnya, seperti "Frozen", "Game of Thrones" dan "Heaven is for Real.


Seperti dikutip dari AFP, Rabu (23/4/2013), kontorvesi muncul setelah para pemimpin politik negeri Paman Sam tertarik membedah buku tersebut. Para pemimpin ini berdebat apakah kesenjangan ekonomi antara si kaya dan si miskin harus dibantu oleh aksi nyata para politisi.


Atas kontroversi ini Piketty bahkan sampai diundang ke Gedung Putih dan bertemu langsung dengan Menteri Keuangan AS Jacob Lew pekan lalu. Lew adalah penasihat ekonomi terbaik bagi Presiden AS Barack Obama.


Akhirnya, banyak pihak beranggapan buku setebal 700 halaman ini termasuk salah satu buku ekonomi paling penting dalam beberapa tahun terakhir.


Buku ini juga membeberkan bahwa berdasarkan data dalam 20 tahun terakhir para orang kaya memupuk kekayaan sangat banyak berkat kebijakan pemerintah yang ada. Bahkan kebijakan-kebijakan baru yang dikeluarkan pemerintah juga makin membuat harta orang kaya bertambah gemuk.


Tapi tidak semua orang setuju atas teori ini, warga AS yang kolot menilai Piketty sebagai pendukung Marx baru. Bahkan salah satu surat kabar terkenal di AS menganggap Piketty sebagai 'visioner khayalan' dan bukunya itu 'hanyalah curahan ideologi aneh dan bukan sebuah buku analisis ekonomi'.


Buku dengan sampul sederhana bernuansa putih bergaris merah itu dijual seharga US$ 24,76 di Amazon.com. Selain format fisik, buku ini juga bisa dibeli dalam format digital.


(ang/dnl)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!