RI Ekspor Perhiasan US$ 2 Miliar Dalam 2 Bulan

Jakarta -Pemerintah terus mendorong ekspor produk-produk kerajinan di Indonesia agar bisa mendunia. Salah satu komoditas unggulan kerajinan Indonesia adalah perhiasan.

Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi mengatakan, dalam 2 bulan pertama di 2014, jumlah ekspor perhiasan Indonesia mencapai US$ 2 miliar atau sekitar Rp 20 triliun.


"Kalau melihat perhiasan kita ekspor Januari hingga Februari 2013 pertumbuhan kencang sampai US$ 2 miliar," jelas Lutfi di Pameran Inacraft 2014 di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta, Rabu (23/04/2014).


Lutfi mengatakan, pemerintah mendorong produk kerajinan Indonesia bisa bersaing saat pasar bebas ASEAN dibuka di 2015. Ia meminta produk-produk kerajinan UKM Indonesia bisa menguasai pasar ASEAN.


"Iya UKM kita bagaimana caranya harus menyerbu keluar dan menyerbu pasar asing," ungkap Lutfi.


Untuk itu ada beberapa hal yang menjadi perhatian pemerintah. Pemerintah saat ini sedang fokus memberikan penyuluhan bagi para pelaku usaha UKM agar dapat bersaing dengan pelaku usaha lain di kawasan Asia Tenggara.


"Apa yang terjadi di 1 Januari 2015? Kalau dalam perdagangan tidak akan terjadi apa-apa. Karena dalam 99,9% bea masuk kita sudah 0% di negara ASEAN. Lalu apa yang kita kerjakan? Kita mau masalah penyuluhan dan pemasyarakatan dari MEA kita akan kerjakan sama-sama dan perdagangan akan mengambil besar untuk memasyarakatkan UKM kita," tuturnya.


(wij/dnl)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!