Lebih Untung Mana, Beli Properti di Indonesia atau Luar Negeri?

Jakarta -Keuntungan berinvestasi di sektor properti cukup menjanjikan. Harganya yang terus naik membuat masyarakat berburu mengoleksi berbagai jenis properti baik di dalam maupun luar negeri.

Saat ini, tren orang-orang kaya sudah mulai bergeser dari semula hanya berinvestasi properti di dalam negeri, kini beralih ke luar negeri seperti Malaysia, Singapura, Australia, bahkan Amerika Serikat (AS).


Alasannya berbagai macam dari mulai investasi sampai untuk kepentingan pendidikan anak yang membutuhkan tempat tinggal di luar negeri.


Lalu, seberapa untung berinvestasi properti di luar negeri, bagaimana jika dibandingkan dengan di Indonesia khususnya Jakarta?


Vivin Harsanto, Head of Strategic Consulting Jones Lang LaSalle mencoba memberi pandangan.


Menurutnya, berinvestasi properti di Indonesia khususnya Jakarta cukup menjanjikan. Harga properti di Jakarta dalam 2-3 tahun belakangan melonjak drastis. Namun begitu, tingkat kepastian properti yang dibeli untuk bisa disewakan kembali cukup rendah, berbeda dengan Singapura yang memang sudah ada pasarnya.


"Kalau capital gain di Indonesia cukup tinggi, kenaikan harganya lebih tinggi dibanding Singapura tapi di Singapura recurring income, sewanya cukup baik, kalau Jakarta agak susah," kata Vivin saat acara konferensi pers di Gedung BEI, Jakarta, Rabu (15/10/2014).Next


(drk/ang)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!