Tips Sukses dari Bos Cantik Tangan Kanan Orang Terkaya Ketiga Dunia

Jakarta -Orang terkaya ketiga di dunia, Warren Buffet, punya segelintir orang kepercayaan di sekitarnya yang membantu dalam urusan bisnis dan investasi. Orang pertama adalah anaknya, Howard, dan yang kedua adalah wanita muda bernama Tracy Britt Cool.

Wanita berumur 30 tahun ini baru saja diangkat menjadi CEO Pampered Chef, salah satu anak usaha yang Berkshire Hathaway. Sekarang selain memimpin Pampered Chef, Cool juga menjadi direksi di Heinz, Benjamin Moore, dan Johns Manville.


Tak hanya itu, Cool juga sering menjadi penasihat bisnis dan investasi di banyak anak usaha Berkshire.


Berikut ini tips sukses berbisnis dari lulusan Harvard Business School tersebut, seperti dikutip dari CNBC, Senin (10/11/2014).


Apa yang diperlukan perusahaan supaya sukses?

"Perusahaan bisa sukses jika bisa punya kombinasi antara tim yang baik dan bakat yang ada. Lalu Anda juga harus punya produk yang bisa bertahan dan dibutuhkan orang dalam jangka panjang," katanya.


Bagaimana cara terbaik bagi perusahaan untuk belajar dan berkembang?

"Saya tekankan kepada perusahaan untuk sering-sering belajar bisnis di luar sektor yang sedang digeluti. Ada banyak pengetahuan di bisnis lain, industri lain, dan di perusahaan lain. Anda harus terus belajar setiap hari, dan jika Anda pergi tidur tidak merasa lebih pintar dari tadi pagi, berarti hari itu Anda kurang produktif," ujarnya.


Faktor apa yang akan jadi penentu bisnis masa depan?

"Dalam 25 tahun berikutnya, teknologi akan menjadi komponen bisnis yang paling penting. Tidak hanya terpusat pada TI (teknologi informasi) dan kebutuhan kantor saja, tapi juga melibatkan kepuasaan pelanggan sampai kebiasaan pelanggan," ucapnya.


"Teknologi juga akan berperan penting sebagai alat untuk meningkatkan tingkat kepuasaan pelanggan. Saya sangat menanti masa depan seperti ini. Akan ada banyak perubahan. Banyak bisnis baru, bisnis yang menyalip bisni lama... peluang dan kesempatan bisnis semakin lebar. Ini masuk akal, mengingat besarnya populasi dunia, dan kita semua akan makin terhubung lebih luas dibandingkan sekarang ini. Akan luar biasa jika bisa mengalami dan merasakan perubahan itu," ujarnya.


Bagaimana wanita cantik memulai karirnya di dunia bisnis? Klik di tautan ini.


(ang/ang)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!