Di Pameran Tiket Penerbangan, Garuda Beri Diskon 13%

Jakarta - PT Garuda Indonesia memberikan diskon 13% untuk penerbangan domestik yang berlaku mulai hari ini (22/3/2013) hingga tanggal 24 Maret 2013. Diskon tersebut diberikan dalam rangka Astindo (Asosiasi Perusahaan Agen Penjual Tiket Penerbangan Indonesia) Fair 2013.

Sales Garuda Indonesia wilayah Jakarta Raya, Ani mengatakan dalam rangka pameran wisata terbesar di Indonesia ini, pihaknya memberikan diskon harga tiket 10%-13% untuk semua rute penerbangan domestik Garuda Indonesia yang berjumlah 39 rute.


"Diskon 10-13% untuk semua rute, totalnya 39 rute domestik hampir di semua provinsi," kata Ani saat disambangi detikFinance, di Astindo Fair 2013, JCC, Jumat (22/3/13).


Ia menyebutkan, dari seluruh rute domestik Garuda Indonesia, Bali dan Jogja menjadi tujuan wilayah yang paling banyak diminati. Misal untuk penerbangan tanggal 24 Maret 2013 untuk Jakarta ke Bali, harga tiket dibanderol Rp 2.524.300 per orang.


"Tinggal diskon saja 13% untuk yang leisure, Denpasar dan Jogja paling banyak. Kalau yang bisnis Medan, Balikpapan, Surabaya, Jakarta, Makassar," ujarnya.


Berikut kategori tiket untuk rute domestik Garuda:



  • Diskon 10% : untuk kelas C, Y, B, M, K, N, Q, T, V untuk penerbangan periode 22 Maret hingga 23 April 2013.

  • Diskon 13% : untuk kelas C, Y, B, M, K, N, Q, T untuk penerbangan periode 24 April hingga 31 Desember 2013.

  • Diskon 13% : untuk kelas V penerbangan periode 24 April hingga 15 Juni 2013.


(hen/hen)