Siapkan 20 SPBG di Jabodetabek, ESDM Pede Konversi BBM ke BBG Sukses

Jakarta - Setelah gagal tahun lalu, Kementerian ESDM yakin tahun ini program konversi BBM ke BBG berjalan sukses. Akan disiapkan 20 SPBG yang tersebar di Jabodetabek.

"Tahun ini target kami sudah ada 20 SPBG yang beroperasi di Jabodetabek, 9 sudah beroperasi 11 lagi sudah dalam pengerjaan," ucap Direktur Pembinaan Usaha Hilir Migas Umi Asngadah ketika ditemui di Kantor Ditjen Migas, Jakarta, Kamis (21/3/2013).


Dikatakan Umi, dari 11 SPBG yang direncanakan selesai dibangun tahun ini, 2 SPBG dibangun atas inisiatif Pertamina dan 9 SPBG dibangun berdasarkan penugasan negara dengan dana APBN Rp 474 miliar.


Sementara alokasi gas untuk seluruh SPBG yang akan beroperasi tahun ini sudah disiapkan sebesar 35,5 juta kaki kubik feet per hari (mmscfd).


"Jadi 35,5 mmscfd tersebut, sebesar 23,1 dialokasikan untuk SPBG di Jabodetabek, 10,2 mmscfd dialokasikan untuk SPBG di Surabaya dan sisanya dialokasikan ke Palembang," ujar Umi.


Dengan segala persiapan yang sudah dilakukan saat ini, Kementerian ESDM meyakini program konversi tahun ini akan berjalan sukses.


"SPBG sudah disiapkan, jaminan suplai gas sudah ada, converter kit sudah dalam tahap lelang, harapan kami tahun ini konversi BBM ke BBG ini akan sukses pada 2013," ujar Dirjen Migas Edy Hermantoro di tempat yang sama.


(rrd/dnl)