Indonesia Belum Bisa Buat Kereta Super Cepat Hingga 300 Km/Jam

Madiun - China telah memiliki dan bisa membuat kereta super cepat dengan kecepatan 300 Km per jam. Bagaimana dengan Indonesia?

Produsen kereta BUMN di Madiun Jawa Timur, PT Industri Kereta Api (INKA) menilai, pasar dan bisnis kereta di Indonesia belum mengarah pada kebutuhan kereta super cepat. Secara kapasitas dan teknologi yang dimiliki saat ini, INKA hanya mampu memproduksi kereta dengan kapasitas kecepatan maksimal 120 Km per jam.


"Kemampuan INKA untuk membuat kereta berkecepatan 120 Km per jam, kita siap. Namun di atas waktu tersebut kita tidak bisa," tutur Direktur Produksi dan Teknologi INKA Yunendar Aryo Andoko di kantor pusat INKA, Jl Yos Sudarso Madiun, Jawa Timur, Jumat (22/3/2013).


Yunendar mengaku, untuk membuat kereta super cepat, banyak aspek harus disiapkan dan pertimbangan lainnya. Untuk kemampuan produksi, INKA harus meningkatkan kapasitas dan kemampuan mesin produksi. Begitu pula untuk sumber daya manusianya.


"Kita harus melihat kemampuan relnya. Dan tergantung infrastruktur yang dibuat pemerintah," tambahnya.


Meski demikian, saat ini INKA telah dan mampu memproduksi berbagai macam kereta dan onderdilnya yakni Railbus, Kereta Rel Listrik, Kereta Rel Diesel, Kereta Barang dan Penumpang, Lokomotif, Bogie (roda penggerak kereta), Monorel serta Bus Gandeng keperluan Trans Jakarta.


(feb/hen)