Salah seorang pramugari senior Merpati Vivi Arita curhat, gajinya belum dibayar sejak Desember. Selain gaji, THR juga belum dibayarkan hingga saat ini.
"Gaji belum dibayar dari bulan Desember yang lalu, sebenernya bukan hanya gaji yang belum dibayar, THR juga belum dibayar," kata Vivi Arita di kantor pusat Merpati, Gedung Basarnas, Kemayoran, Jakarta, Jumat (7/2/2014).
Saat ini pramugari senior dari Padang tersebut hanya dapat pasrah, dan berharap Merpati dibuka normal kembali. Selama gaji belum dibayarkan, Vivi mengaku tidak mau ambil pusing, karena memiliki banyak teman yang selalu mendukung dia.
"Selama ini ya untung ada temen yang selalu bantu, tapi saya selalu yakin rezeki pasti udah ada yang atur kok, semoga saja dibuka kembali," imbuhnya.
(dnl/dnl)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!
