Jakarta -Indeks Harga Saham Gabungan pada perdagangan Jumat 10 Oktober 2014 ditutup melemah 0,62% pada level 4962. Sektor aneka industri mengalami pelemahan terbesar, sedangkan sektor konsumer menjadi satu-satunya sektor yang menguat. Investor asing melakukan net sell senilai Rp620,3 miliar. Indeks di bursa Wall Street pada perdagangan Jumat kembali ditutup melemah akibat koreksi pada saham sektor teknologi karena kecemasan akan penurunan penjualan di industri itu yang disebabkan oleh perlambatan pertumbuhan ekonomi dunia. Pada pekan ini diperkirakan pergerakan indeks di bursa Wall Street masih akan berfluktuasi ditengah masih adanya sentimen negatif dari kekhawatiran akan dampak perlambatan ekonomi dunia terhadap AS jika The Fed menghentikan program pembelian obligasinya pada bulan ini. Pasar juga khawatir akan dampak hal tersebut terhadap earning season yang sedang berlangsung saat ini. Emiten yang dijadwalkan akan merilis laporan keuangan pada pekan ini diantaranya JP Morgan, Citig roup, BlackRock dan Google. Data indikator ekonomi AS yang akan dirilis pada pekan ini diantaranya retail sales, PPI, business inventories, FedâАЩs Beige Book, industrial production, Philadelphia Fed, housing starts, building permits dan Mich Sentiment.Indeks Harga Saham Gabungan hari ini diperkirakan bergerak cenderung mixed. IHSG akan berada di kisaran level 4933-5024. Rekomendasi: WSKT, BBCA, BBNI, INDF, WIKA, LSIP, SMRA. (ang/ang)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!